Musium-musium unik yang menarik untuk dikunjungi

Inilah musium-musium unik di dunia yang belum pernah terpikirkan oleh kamu semua. Oke simak ulasan berikut.

1. Museum of Broken Relationship, Zagreb (Kroasia)














Atau disebut sebagai musium putus cinta. Musium ini menyimpan barang-barang yang berasal dari mantan kekasih yang telah putus cintanya. barang dari museum ini dikumpulkan dari sumbangan orang-orang yang ingin membuang masa lalunya. Ada boneka, implan payudara, miniatur kapal, sampai kapak. Musium ini didirikan oleh sepasang kekasih yang telah putus cinta setelah 4 tahun. Karena keunikanya musium ini mendapat penghargaan kenneth hudson award.


2. Fujiko F. Fujio Museum (Jepang)


















Bagi kamu pecinta tokoh kartun doraemon wajib datang ke tempat ini. Karena disini banyak terdapat replika-replika tokoh kartun doraemon seperti nobita dkk, ada pisuke, pintu kemana saja, dll. sebetulnya tidak hanya doraemon saja namun ada p-man, dan ghost q-taro hasil karya fujiko f fujio. Musium ini juga menampilkan naskah asli komik doraemon. tiket masuk orang dewasa sekitar 111rb jika dirupiahkan. Namun tidak diperkenankan foto di area-area tertentu seperti tempat naskah asli ditampilkan karena dikhawatirkan lampu blitz akan berpengaruh terhadap kondisi naskah.


3. Avanos Hair Museum (Turki)












Musium ini berisi kumpulan rambut wanita dari seluruh dunia. Awalnya dimulai dari seorang lelaki bernama chez galip pembuat tembikar asal avanos yang menerima kenang-kenangan dari teman perempuanya berupa potongan rambut si perempuan yang akan pergi dari ivanos. Dari itu chez memutuskan akan membuat museum dan banyak perempuan yang bersimpati padanya dengan memotong sebagian rambutnya untuk disimpan di museum tersebut sampai sekarang.


4.The Iceland Phallogical Museum, Reykjavik (Islandia)











Atau disebut sebagai museum kelamin. Museum ini mengoleksi alat kelamin jantan dari mamalia di seluruh dunia. Telah hampir 250 lebih koleksi penis di museum ini. Bahkan penis seekor paus seberat berpuluh kg dan panjang lebih dari satu meter juga ada disini. Penis-penis itu didonorkan dari nelayan dan para pemburu. Dan janganlah kaget bahwa di museum ini juga mengoleksi penis manusia sumbangan dari mereka yang sukarela mendonasikan setelah meninggal dunia.


5. Cartoon Art Museum ( Eropa)














Bagi kamu yang senang dengan hal mengenai kartun, komik, dan anime kunjungilah musium ini. Musium ini menampilkan banyak karya seni kartun dalam berbagai bentuk. Misalnya komik, karikatur dalam surat kabar, replika tokoh kartun dan masih banyak lagi. Selain itu juga terdapat penjelasan mengenai sejarah dan perkembangan desain, cara menciptakan film kartun, serta video game juga terdapat disini. Jika kamu senang dengan multimedia, musium ini wajib untuk dikunjungi.


6. Museum of human desease (Australia)

Atau disebut dengan musium penyakit. Di musium ini terdapat banyak bagian-bagian organ tubuh manusia yang terkena penyakit kemudian di letakkan di dalam kaca. kamu bisa melihat sendiri bagian organ manusia yang terkena penyakit seperti HIV/AIDS, tumor, penyakit mata,tuberkulosis dan masih banyak lagi. Penyakit dari zaman dahulu sampai sekarang ada di museum ini. Jadi jika anda tertarik dengan bentuk dari penyakit-penyakit yang mengancam manusia kunjungilah  musium ini.


7. Underwear museum ( Eropa)


















Musium ini menampilkan banyak koleksi pakaian dalam wanita dari tahun di masa lalu sampai sekarang. Yaitu terdapat celana dalam, korset, bra  dan juga pakaian dalam yang pernah dipakai selebritis disimpan di musium ini. Musium ini menampilkan sejarah perkembangan pakaian dalam wanita dari tahun ke tahun sampaii sekarang.


8. The museum of bad art ( Amerika Serikat)


















Biasanya musium menampilkan karya-karya seni yang indah dan bagus. Namun, di musium ini menyimpan karya seni jelek atau gagal dari para seniman. Musium ini didirikan dengan tujuan untuk mengharagai mengapresiasi para seniman yang gagal dalam membuat karya seninya. Musium ini pertama kali didirikan karena melihat banyak karya seni yang buruk dibuang ke tempat sampah. Pendiri kemudian memungut dan mengumpulkan dan jadilah musium ini.


9.Museum Kriptozologi internasional (Amerika serikat)












Di musium ini menampilkan replika replika hewan-hewan mitos, legenda atau yang belum terbukti kebenaranya. Seperti big foot, putri duyung, dll. Pokoknya hewan-hewan misteri yang terdapat di film-film terdapat replikanya disini.

thanksss

0 komentar: